banner

ads header

Terbaru

Tempat Wisata Baru Di Bandung Bukit Cemara Yang Instagramable

 

Mungkin ada di antara traveler yang menghabiskan libur long weekend di Bandung. Bukit Cemara bisa jadi pilihan.
Akhir pekan ini akan menjadi long weekend, libur tahun baru islam jatuh pada Kamis, 20 Agustus 2020, lalu cuti bersama pada Jumat, 21 Agustus 2020.

Jika berniat berlibur di Kota Bandung, Bukit Cemara bisa jadi salah satu alternatif pilihan berlibur. Bentuk cemara alami yang menjulang tinggi dan hamparan lapangan luas cocok untuk menikmati udara segar dan pemandangan alam dari ketinggian. Pada malam hari, penampakan city light dapat Anda nikmati.

Berlokasi di pedalaman desa dan jauh dari keramaian membuat tempat wisata ini tetap terjaga keasriannya. Selain itu juga tertata dan terjaga kebersihannya.

Alamat lokasinya berada di Desa Mekarmanik, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung. Walaupun berada di kabupaten, tapi tempat wisata ini dapat diakses melalui jalan Kota Bandung bagian Timur dekat dengan Cicaheum atau Cibiru (Sindanglaya).

Untuk sampai di tempat wisata tersebut butuh waktu sekitar 30 menit dari jalan utama. Jalan aspalnya cukup bagus, tapi masih ada sebagian yang berlubang jadi harus cukup berhati-hati saat berkunjung.

Selain bisa bersantai dan menikmati udara segar, tak jarang pengunjung memanfaatkan tempat wisata ini sebagai tempat berkemah. Karena bentuknya lapangan luas dan cukup rata sehingga cocok untuk memasang tenda dan berkegiatan kemah di sana.

Ada banyak spot yang bisa jadi tempat hunting foto. Apalagi saat menuju matahari tenggelam, pemandangan siluet bisa didapatkan dengan gradasi warna matahari tenggelam.

Bukit Cemara juga dekat dengan tempat wisata Oray Tapa. Di sana, pengunjung bisa melakukan aktivitas seperti bersepeda, motor cross, hingga offroad.



Toha (51) sebagai pengelola tempat wisata Bukit Cemara mengaku, sudah menanam pohon cemara sejak tahun 2000-an. Dia mengatakan, awal mulanya bernama Bukit Cemara dari teman-teman wisatawan yang datang.

"Jadi yang kasih nama itu dari anak-anak yang suka main ke sini. Lama-lama muncul di Google nama Bukit Cemara jadi lah tempat wisata," ujar Toha saat ditemui detikTravel di lokasi wisata, Kamis (20/8/2020).



Dia mengatakan, luas bukit ini satu hektar. Nantinya akan ada banyak bunga matahari yang bisa jadi objek wisata lain di awal tahun 2021. Meski lokasinya jauh dari perkotaan, tapi pemandangan alam yang asing akan didapatkan dan menjadi daya tarik tersendiri.

Bukit Cemara buka setiap hari dengan jam operasional dari pukul 07.00 WIB sampai 21.00 WIB. Biaya masuknya hanya Rp 10 ribu per orang untuk weekday dan Rp 15 ribu di akhir pekan.




Sumber : DetikTravel


Tidak ada komentar